Benar ternyata..
Pada akhirnya bukanlah apa yang kita suka, ataupun tidak kita suka.
Bukan apa yang kita ingini, atau tidak pernah kita ingini.
Melainkan, apa yang baik atau tidak baik menurut Allah.
Karena boleh jadi, caci yang kita terima, betapapun sakit rasanya, sungguh itu adalah yang terbaik menurutNya.
Mungkin Allah tengah mengajarkan cara ikhlas, sekaligus bagaimana berlapang dada.
Iya.. Hal itu memang menyakitkan.
Namun biar saja.
Sungguh, biarkan saja..
Biarlah kita direndahkan.
Bukankah kita memang rendah betulan?
Biarlah kita diasingkan.
Bukankah kita memang asing sungguhan?
Pastikan saja kita tidak balas mencaci dan menertawakan,
tetapi..
balas mereka dengan maaf dan do'a ampunan.
Semoga dengan demikian, ampunan Allah akan deras kita dapatkan
No comments:
Post a Comment